Bolu berlapis pudding

Bolu berlapis pudding atau pudding berlapis bolu. Keduanya sama saja karena rasa bolu dan pudingnya sama enak. Gunakan pasta pandan agar aroma kue dan pudding harum dan warnanya hijau menarik. Hiasi kue dengan buah segar agar tampil memikat.
Bahan:
Cake:
175 g putih telur ayam
135 g gula pasir
180 g kuning telur ayam
75 g tepung terigu
75 g mentega, lelehkan
pasta pandan
Isi:
540 ml santan
1 liter susu cair
360 ml krim segar
100 g tepung maizena
4 butir kuning telur ayam
475 g gula pasir
14 g agar-agar bubuk putih
375 g mentega tawar

Cara membuat:
# Cake: Kocok putih telur dan gula hingga kental.
# Masukkan kuning telur sambil kocok rata.
# Tambahkan tepung terigu, aduk rata.
# Masukkan mentega cair dan pasta pandan secukupnya. Aduk rata.
# Tuang ke dalam loyang bundar 20 cm. Ratakan.
# Panggang dalam oven panas 200 C selama 10-20 menit.
# Angkat dan dinginkan.
# Belah cake membujur menjadi dua bagian. Taruh masing-masing dalam 2 buah loyang ring 20 cm.
# Isi: Masak semua bahan hingga mendidih dan kental. Angkat.
# Tuang ke dalam loyang berisi kue. Dinginkan.
# Potong-potong dan sajikan.
Untuk 20 potong
Tag : Aneka Bolu
2 Komentar untuk "Bolu berlapis pudding"

waaah, enak tuh, kalau digabungin sama agar-agar busa enak nggak ya?


cara membuat agar agar busa

jika anda pengen melunasi utang utang anda'seperti saya ini,,silahkan anda bergabung dgn master ritual ky brama pati karena beliaulah saya bisa berhasil terlepas dari utang,dgn memasang angka angka togel yg di berikan beliau ,Alhamdulillah saya jebol dan bisa membuka usaha sendiri;;;maka hubungi aja di 085 342 906 547

Back To Top